Antusiasme Santri Pesantren Kilat Ngumbara Mendengarkan Dongeng Motivasi dari Jelajah Sang Pengkisah

IMG-20230330-WA0039

SINARTAJDID.COM – Rabu, 30 Maret 2023, pukul 16:00 WIB, Sinar Tajdid bersama dengan KNRP Kab. Garut kembali menyelenggarakan kegiatan dongeng anak yang bertajuk “Jelajah Sang Pengkisah”. Kali ini menyinggahi acara pesantren kilat di MBS Al-Hidayah Sucinaraga, Tegal Panjang, Garut.

Pembukaan acara Pesantren kilat yang diselenggarakan oleh MBS Al-Hidayah Sucinaraja kali ini disertakan dengan acara Jelajah Sang Pengkisah oleh kak Agus Ds.

Antusiasme para peserta cukup banyak mengingat acara pesantren ini merupakan salah satu agenda tahunan MBS Al-Hidayah Sucinaraja yang bertajuk NGUMBARAN (Ngariung Elmu di bulan Ramadhan).

Peserta terdiri dari berbagai kalangan mulai dari jenjang SD sampai SMA. Tidak hanya itu, peserta yang terlibat bukan hanya dari daerah Tegal Panjang saja, tetapi daerah-daerah sekitar juga ikut memeriahkan acara tersebut seperti dari Suci dan Wanaraja.

Herlan Septian, selaku ketua panitia pelaksana pesantren kilat ini mengatakan “kami selaku panitia pelaksana berharap kegiatan ini bisa memotivasi anak karena zaman sekarang rasa simpati agak susah. maka dari itu, dengan adanya KNRP ini diharapkan bisa membangkitkan rasa simpati dan memberikan sedekah setidaknya sedikit membantu” Ujarnya.

Sepanjang cerita, banyak anak yang merasa gembira dan termotivasi dengan pembawaan dongen kak Agus DS. Serta banyak juga diakhir dongeng kak Agus menyampaikan cerita mengenai keadaan kehidupan di Palestina sehingga tak sedikit peserta yang meneteskan air mata karenanya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan donasi secara simbolik oleh pihak panitia kepada kak Agus DS, Sinar Tajdid, dan KNRP kab. Garut dan dilanjutkan dengan acara oleh pihak panitia.

Author: Nanang Kurnia